Oleh: Gendis Primon & Tisa | Editor: Iskandar
Saat ini banyak kita temui jasa pembuatan, atau penjualan buket uang yang ditawarkan secara online, Nah, Anda pun kini bisa membuat buket sendiri dengan mengikuti langkah2 mudah berikut ini:
ALAT
● Gunting
● Cutter
● Solasi + dispensernya
● Lem tembak
BAHAN
● Uang kertas
● Tusuk sate
● Plastik
● Oasis kering
● Kertas cellophane
● Kertas tissue
● Kain spunbound
● Pita satin
● Kartu ucapan
Langkah-Langkah Pembuatan
- Siapkan semua bahan yang dibutuhkan.
 - Buat rangka dari oasis kering.
 - Masukkan uang ke dalam plastik, rekatkan pada tusuk sate.
 - Atur posisi uang dengan ditancapkan ke oasis kering.
 - Ambil kain spunbound, bentuk sesuai selera.
 - Ambil kertas Cello bagi menjadi 2 bagian, begitu juga dengan kertas
tissue. - Bungkus buket dengan menggunakan kertas cello, perhatikan cara
melipat kertasnya. - Ikat bagian tengah dengan solasi, beri tambahan pita satin.
 - Rapihkan bagian bawah oasis dengan digunting
 - Siapkan kartu ucapan, buket uang siap.
 







