Ringkasan
Klien

Penerima Manfaat
Berbagai pihak mulai dari Pasien Kanker Anak (Komunitas Taufan) hingga Penghuni Lapas Wanita
Layanan
Promosi, Pengumpulan Dana melalui Hasil Karya Rajut, Lelang Online, Penyerahan hasil rajut, Pelatihan rajut di Lapas (aneka pola dan bentuk)
Periode
Tahunan
Feb 2015 s.d Jul 2019
Initiative Project WEWO dengan tema ” Merajut Kasih”. Ini merupakan kegiatan berbagi ilmu dan ketrampilan kepada yangn membutuhkan melalui karya rajut. Berbagi ilmu atau hasil karya lebih mudah dan menyenangkan daripada sekedar memberikan uang. WEWO melaksanakan ini bersama Komunitas Rajut di Facebook yang memiliki anggota dari seluruh Indonesia. Berikut adalah timeline kegiatan “Berbagi Kasih”:
Merajut Kasih 2015 – Pengumpulan Granny Square (Rajutan ukuran 10×10 cm) untuk dirajut bersama menjadi Selimut untuk adik-adik bayi di Panti Asuhan Si Boncel, Desa Putra. Terkumpul sekitar 2300 pcs Granny Square.

Merajut Kasih 2016 – Bertema ” Topi untuk Sahabat” yaitu pengumpulan Beany Hat (Topi Rajut) bagi anak-anak pasien kanker dari Komunitas Taufan. Terkumpul ratusan topi rajut yang siap dibagikan, sebagian lagi dilelang untuk dana pengobatan adik-adik. Terkumpul Dana Rp 8.150.000. Selain itu, WEWO berinisiatif untuk mengadakan pelatihan keterampilan di Lapas Wanita IIA Arcamanik, Bandung.

Merajut Kasih 2017 – 2018 – Berbagi ilmu dan keterampilan merajut – teknik dasar dan membuat boneka/amigurumi, pouch dan lainnya – untuk Warga Binaan Lapas Wanita IIA Arcamanik, Bandung. Diharapkan kegiatan ini menambah skill keterampilan mereka sebagai bekal kelak keluar dari lapas.


Merajut Kasih 2019 – Berbagi ilmu dan keterampilan merajut _ teknik dasar dan membuat pouch – untuk Warga Binaan lapas wanita Pondok Bambu Jakarta. Diharapkan kegiatan ini menambah skill keterampilan mereka sebagai bekal kelak keluar dari lapas.


Foto-foto Kegiatan




Apa kata mereka

“Menyumbang tidak harus uang, bisa dari hasil karya.”
Rini – Pengajar WEWO

“Alhamdulillah, terima kasih sudah mengadakan kegiatan yang bermanfaat ini. Semoga berkah.”
NN – Peserta

“Senang banget bisa ikutan acara ini..”
NN – Peserta

“Terima kasih kakak-kakak relawan semua…”
NN – Peserta